Sabtu, 25 Juli 2009

Media Crisis Center, Ditutup Gubernur DKI Jakarta


JAKARTA –Kantor pusat Informasi kasus bom JW Merriott dan Rezt Carltion yang berada di JMMC yang terletak di Bellagio Mall, Kawasan Mega Kuningan, Jakarta Selatan, hari ini ditutup Gubernur DKI Fauzi Bowo. Sedangkan untuk informasi selanjutnya dit5anggung institusi masing-masing.

Penutupan Jakarta Media Crisis Center (JMCC) sesuai kesepakatan, semua institusi yang bersangkutan. “Bagi wartawan kalau ingin mendapat informasi kemasing-masing institusi seperti Polda Metro Mabes Polri dikembalikan ke Mabes Polri atau Balaikota," kata bang Foke.

Bang kumis itu juga menembahkan, hingga saat ini belum ada informasi baru mengenai bom di JW Marriott dan Ritz-Carlton. JMCC dibentuk atas keinginan Mabes Polri dengan dukungan Pemda DKI Jaya. JMCC berfungsi untuk menginformasikan perkembangan kasus peledakan bom Kuningan yang menewaskan 9 korban jiwa dan 61 lainnya luka-luka. Selama ini JMCC beroperasi 24 jam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar